Sunday, February 23, 2014

Ingin cepat kerja ? PIKMI Jember tempat pelatihannya !


PIKMI ( Pusat Ilmu Komputer dan Manajemen Indonesia) adalah sebuah lembaga pendidikan profesi siap kerja yang ada di kota Jember, Jawa Timur, Indonesia yang beralamatkan di Jl. Wijaya Kusuma 4 Jember. PIKMI dikenal sebagai tempat pelatihan dan pendidikan komputer dan manajemen yang berkualitas di kota Jember. Lembaga ini dikomandani oleh para alumni ITB Bandung yang awalnya untuk membantu teman-teman alumni ITB yang sukar untuk bersaing di dunia kerja alias banyak yang nganggur, setelah diteliti ternyata mereka kalah soal pengetahuan teknologi dan management dibanding pekerja asing. Zaman teknologi seperti sekarang ini SKILL komputer menjadi hal wajib untuk bisa bekerja disegala bidang. Skill yang bagus juga bukan penentu saat kita dinilai tidak jujur dan disiplin, tidak akan ada perusahaan yang mau mempercayai dan menerima kita.

PIKMI juga dikenal dengan tempat penerapan pengajaran mata kuliah pengembangan diri sehingga dikenal karena kedisiplinan dan pendidikan kejujuran serta anti korupsi. Mahasiswa dibekali dengan skill yang cukup dengan pola 70 % praktek dan 30 % teori serta pendidikan sikap perilaku yang baik dan benar sehingga semua alumni bisa bekerja dengan mudah dan bersikap professional, hal ini telah terbukti hampir di semua instansi di Jember terdapat alumni. 

Disemua Rumah sakit di Jember, distributor, kantor pemerintah dan swasta, sekolah-sekolah terutama instruktur komputer atau guru pengajar TIK sekolah hampir sebagian besar alumni sebagai contoh guru TIK SMAN 1 Jember, SMAN 4, SMAN 3, SMAN 1 Tanggul, SMA Plus Sukowono, SMA Islam, SMA Analis Kesehatan, dan masih banyak lagi adalah contoh alumni yang telah bekerja dan membina karir masa depan dan setelah menamatkan pendidikan di PIKMI kemudian mereka melanjutkan ke jenjang S! ( Strata Satu ).


PIKMI memberikan bekal SKILL komputer yang mumpuni dengan proses pendidikan langsung di Lab komputer sehingga bagi mahasiswa, belajar komputer menjadi menu utama setiap hari dengan porsi 70 % praktek. Selain itu ada mata kuliah khusus yang ditekankan yaitu speed typing atau kecepatan mengetik dengan sepuluh jari, dengan penekanan kecepatan diharapkan setelah bekerja mahasiswa terbiasa bekerja dengan cepat dan sangat familiar dengan pekerjaan-pekerjaan yang menggunakan  keyboard komputer. Selain itu penekanan kepada mata kuliah pengembangan diri untuk merubah paradigma atau cara pandang mahasiswa dari yang salah menjadi benar terutama dalam dunia kerja.

Bekal Skill diberikan lengkap dalam satu paket satu dan dua tahun ( bukan system kursus yang hanya dapat satu materi khusus) dengan system kuartal sehingga mahasiswa lebih banyak mendapat mata kuliah ( 30 mata kuliah dalam setahun) dibanding dengan sistem semester yang hanya per enam bulan sehingga mereka memiliki senjata lebih canggih dan banyak untuk memenangkan pertarungan di dunia kerja.Syatem pendidikan ini terbilang unik karena ada penekanan kepada pembinaan pengembangan diri yang didalamnya juga diutekankan pembinaan IQ, EQ dan SQ.

Nah teman-teman lulusan SMA/SMK atau mahasiswa PT yang ingin siap kerja dan mudah menembus dunia kerja bisa mendaftar kuliah singkat satu atau dua tahun, bagi mahasiswa PT di Jember bisa mnegambil kelas sore.( kuliahnya jam 16.00 sampai mak 20.40) kalau ada bentrok jadwal bisa ditukar kelas pagi. Info lebih lanjut kunjungi website pikmicleds.com

Dengan bekal IPTEK, SKILL dan SIKAP PERILAKU yang baik kita akan lebih mudah mendapatkan kerja dan membina karir. Dapatkan semua itu di PIKMI dengan belajar SKILL komputer dan belajar Pengembangan diri agar kita punya prinsip-prinsip hidup dan sukses dunia akhirat, tahu mana yang benar dan salah dan tahu jati diri serta tujuan hidup yang benar..

Friday, February 21, 2014

Kakek dibalik buku Iqro'

Ada yang masih ingat? Buku iqro sewaktu kita kecil, ada cover pengarangnya, siapakah dia? Semoga pahala terus mengalir untuk beliau, karena kita sekarang sudah lancar mengaji. Tahukah siapa beliau? Beliau adalah K.H. As’ad Humam.
Memang tak banyak orang yang mengenal K.H. As’ad Humam. K.H. As’ad Humam lahir pada tahun 1933. Beliau mengalami cacat fisik sejak remaja. Beliau terkena penyakit pengapuran tulang belakang, dan harus menjalani perawatan di Rumah Sakit Bethesda Yogyakarta selama satu setengah tahun. Penyakit inilah yang dikemudian hari membuat As’ad Humam tak mampu bergerak secara leluasa sepanjang hidupnya. Hal ini dikarenakan sekujur tubuhnya mengejang dan sulit untuk dibungkukkan. Dalam keseharian, sholatnya pun harus dilakukan dengan duduk lurus, tanpa bisa melakukan posisi ruku’ ataupun sujud. Bahkan untuk menengok pun harus membalikkan seluruh tubuhnya. Beliau juga bukan seorang akademisi atau kalangan terdidik lulusan Pesantren atau Sekolah Tinggi Islam, beliau hanya lulusan kelas 2 Madrasah Mualimin Muhammadiyah Yogyakarta (Setingkat SMP).
Nama asli dari KH As’ad Humam hanyalah As’ad saja, sedangkan nama Humam yang diletakkan dibelakang adalah nama ayahnya, H Humam Siradj. KH As’ad Humam (alm) tinggal di Kampung Selokraman, Kotagede Yogyakarta. Ia adalah anak kedua dari 7 bersaudara. Darah wiraswasta diwariskan benar oleh orang tua mereka, terbukti tak ada satu pun dari mereka yang menjadi Pegawai Negeri Sipil. KH Asad Humam sendiri berprofesi sebagai pedagang imitasi di pasar Bringharjo, kawasan Malioboro Yogyakarta. Profesi ini mengantarnya berkenalan dengan KH Dachlan Salim Zarkasyi. Berawal dari silaturahim ini kemudian KH As’ad Humam mengenal metode Qiroati.
Dari Qiroati ini pula kemudian muncul gagasan-gagasan KH As’ad Humam untuk mengembangkannya supaya lebih mempermudah penerimaan metode ini bagi santri yang belajar Al Quran. Mulailah KH As’ad Humam bereksperimen, dan hasilnya kemudian ia catat, dan ia usulkan kepada KH Dachlan Zarkasyi.
Namun gagasan-gagasan tersebut seringkali ditolak oleh KH Dachlan Salim Zarkasyi, terutama untuk dimasukkan dalam Qiroati, karena menurutnya Qiroati adalah inayah dari Allah sehingga tidak perlu ada perubahan. Hal inilah yang pada akhirnya menjadikan kedua tokoh ”berkonflik”. Sehingga pada akhirnya muncullah gagasan KH As’ad Humam dan Team Tadarus Angkatan Muda Masjid dan Mushalla (Team Tadarus “AMM”) Yogyakarta untuk menyusun sendiri dengan pengembangan penggunaan cara cepat belajar membaca Al-Qur’an melalui metode Iqro.
K.H. As’ad Humam telah meninggalkan kita untuk selamanya. Pada awal Februari tahun 1996 dalam usia 63 tahun, beliau dipanggil Allah SWT. Beliau menghembuskan nafas terakhirnya pada bulan Ramadhan hari Jum’at (2/2) sekitar Pukul 11:30. Jenazah KH. As’ad Humam dishalatkan di mesjid Baiturahman Selokraman Kota Gede Yogya tempat ia mengabdi. Beliau sangat layak disebut sebagai pahlawan bagi kita semua. Meskipun beliau telah meninggal dunia, ilmu yang beliau wariskan menjadi kebaikan bagi beliau yang terus mengalir menambah kebaikan bagi beliau di sisi Allah.
Sumber : habaget.com

Wednesday, February 19, 2014

Dukungan untuk Tri Rismaharini.

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mengatakan tidak mengetahui masalah yang membelit rekan separtainya, Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini. Saat dimintai komentar soal rencana mundurnya Risma, Jokowi malah bertanya balik.
"Siapa bilang? Saya nggak dengar," katanya di Balai Kota, Selasa, 18 Februari 2014.

Menurut Jokowi, dia tidak pernah diajak diskusi oleh Risma terkait persoalan di Surabaya dan tidak mau ikut campur. "Nggak (diajak ngobrol). Nggak ngerti masalahnya. Saya nggak mau ikut campur."

Ditanya soal pembicaraan masalah Risma di tingkat partai, Jokowi mengelak. "Tanya sama partai."
Jokowi menyebut Risma sebagai sahabatnya. "Temen baik." Ia pun memberi semangat kepada Risma. "Yang sabar ya, Bu...," katanya disambung tawa. Dia melanjutkan lagi, "Yang sabar, Bu.... Santai saja, Bu.... Semua masalah pasti ada solusinya."

Diberitakan sebelumnya, Tri Rismaharini berniat mundur dari jabatannya sebagai Wali Kota Surabaya. Memimpin Kota Surabaya sejak Oktober 2010, Risma kini dipasangkan dengan wakil yang tidak sehaluan dengannya oleh PDIP.

Partai ini menyorongkan Wisnu Sakti Buana, Ketua PDIP Surabaya, sebagai Wakil Wali Kota. Sewaktu menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Surabaya, Wisnu memotori rencana impeachment terhadap Risma.

Jokowi heran !

Jakarta (Antara) - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo heran apabila pekerjaan yang dilakukannya sehari-hari seperti blusukan ke pelosok-pelosok ibu kota dianggap pencitraan oleh banyak pihak. 

"Orang banyak bilang, Jokowi itu hanya pencitraan, pencitraan apanya? Orang TV saya nggak punya. Media-media TV saja yang suka nyoroti saya," ujar Joko Widodo saat menghadiri diskusi di Universitas Paramadina, Jakarta, Rabu. 
Ia menegaskan tidak mempunyai uang untuk mengiklankan diri sendiri di koran maupun televisi. 

"Saya juga gak punya koran. Saya nggak miliki TV, saya nggak miliki koran, saya juga nggak pernah mengiklankan diri. Ada gak? Duit dari mana?" ujar dia. 
Ia mengutarakan di Jakarta tidak pernah ada baliho tentang dirinya jadi bagaimana mau pencitraan. 

"Kadang ada yang nulis-nulis seperti itu, ya saya jawab. Gimana mau pencitraan-pencitraan. TV aja gak punya, koran nggak, iklan juga gak. Coba lihat di seluruh Jakarta, ada baliho saya gak?," kata dia. 
Ia menambahkan sewaktu menjabat sebagai walikota Solo pun tidak ada baliho terkait dirinya. 

"Tanya di Solo lah, saya pernah pasang baliho nggak," ujar dia. 
Sebelumnya, praktisi pendidikan Anies Baswedan mengatakan dirinya tidak mau pencitraan dengan blusukan. Bukan cuma mendengarkan, namun juga mengajak berubah. 
"Blusukan itu hanya nonton masyarakat. Hanya hadir lalu kesannya sudah melakukan," ujar dia.(rr)

Download Sholawat Sholatun Bissalamil Mubin

Sholawat Habib Syech Muhammad bin Abdul Qodir Assegaf.



*Sholatun bisalamil mubin…linugthotit ta’yii ni ya ghoroomii)6X

Nabiyyuna kaana ashlattak wiini….min ‘ahdi kun fayakuunu yaa ghoroomii(2X)

back to *(2X)

Ayaman ja’ana khakkon nadhiiri…mughiitsan musbilan subularoshaadi(2X)

back to *(2X)

Allah Ya Allah Ya Allah Ya Allah (4X)

Rosulullahiyaa dhowiil jabiini… wayaamanja’abil khakkil mubiin(2X)

back to *(2X)

Sholatulam tazal tutlaa ngalaika…kami’ thorin nasiim tuhdaa ilaika (2X)

back to * (2X)

Makna nya:

Shalawat serta salam ku persembahkan kepada mu wahai kekasih ku

Sebagai bukti keteguhan ku,wahai Nabi saw (kekasih ku)

Engkaulah sebenar2nya pemberi peringatan pada masa mu

Wahai kekasih ku,wahai Rasulullah saw yang bercahaya wajahnya penunjuk jalan kebenaran

Tak lekang sholawat tercurah pada mu wahai pembawa kebenaran,laksana hembusan angin yang kencang.



Bisa Download Sholawatnya disini : 

DOWNLOAD DISINI : 

Saturday, February 15, 2014

Inilah 6 Letusan Gunung Terdahsyat di Indonesia

Indonesia merupakan salah satu negara di dunia yang dikelilingi gunung berapi aktif dan termasuk dalam lingkar gunung api pasifik. Saat ini di Indonesia terdapat 127 gunung aktif serta 5 juta orang penduduk yang bermukim di sekitarnya.

19 gunung diantaranya kini berstatus waspada dan siaga. Gunung api di Indonesia sebagian besar terbentuk akibat tumbukan antar tiga lempeng tektonik yang mengapit bumi nusantara yaitu Eurasia Indo Australia dan lempeng pasifik.

Kecepatan tumbukan antar lempeng mencapai empat hingga enam centi meter per tahun menghujam di wilayah Indonesia, memberikan kesempatan pada magma untuk naik ke atas permukaan.


Sinabung belum lagi usai, Gunung Kelud di Jawa Timur mengamuk. Dalam sejarahnya, gunung di perbatasan tiga kabupaten, Blitar, Kediri dan Malang ini adalah salah satu gunung yang meletus dengan hebat.

Ada 127 gunung api aktif di Indonesia. Beberapa di antara memiliki sejarah pernah meletus dengan daya letusan yang sangat besar dan menimbulkan korban jiwa sangat banyak. Untuk mengukur kekuatan letusan gunung api digunakan Volcanic Explosivity Index (VEI) yang dicetuskan oleh Chris Newhall dari Survei Geologi Amerika Serikat dan Steve Self dari Universitas Hawai.

Berikut adalah letusan dahsyat gunung api yang pernah terjadi di Indonesia :

1. Gunung Toba

    Gunung Toba Sebagian orang mungkin tak tahu ada Gunung Toba karena lebih mengenal nama danau Toba yang indah di Sumatera Utara. Padahal Danau Toba yang terkenal itu tak lain adalah kaldera dari Gunung Toba yang diperkirakan meletus sekitar 74 ribu tahun silam. Erupsi Toba mencapai level 8 dalam ukuran VEI sehingga disebut super volcano. Letusannya saat itu hampir memusnahkan umat manusia di muka bumi. Usai letusan, Toba juga menyebabkan mega tsunami yang menjadi bencana massal umat manusia. Sebelum punah dan tak berbentuk lagi seperti sekarang, Toba diperkirakan pernah tiga kali meletus. Letusan pertama terjadi sekitar 800 ribu tahun lalu. Letusan ini menghasilkan kaldera di selatan Danau Toba, meliputi daerah Prapat dan Porsea. Letusan kedua yang memiliki kekuatan lebih kecil, terjadi 500 ribu tahun lalu. Letusan ini membentuk kaldera di utara Danau Toba. Tepatnya di daerah antara Silalahi dengan Haranggaol. Letusan ketiga atau yang paling dahsyat terjadi pada 74 ribu tahun lalu. Letusan ketiga ini menghasilkan kaldera, dan menjadi Danau Toba sekarang dengan Pulau Samosir di tengahnya. Gunung Toba ini tergolong supervolcano. Hal ini dikarenakan Gunung Toba memiliki kantong magma besar, yang jika meletus kalderanya besar sekali. Volcano biasa rata-rata kalderanya ratusan meter, sedangkan Supervolcano dapat mencapai puluhan kilometer.

2. Gunung Tambora
    Gunung Tambora Meletus pada April 1815, dengan kekuatan letusannya mencapai level 7 VEI. Akibat letusannya sebanyak 71 ribu orang tewas. Tambora terletak di Pulau Sumbawa, Nusa Tenggara Barat. Dentuman letusannya saat itu terdengar hingga Pulau Sumatera. Abu vulkanik jatuh di Kalimantan, Sulawesi, Jawa dan Maluku.

    Lebih dari itu, letusan tambora menyebabkan perubahan iklim dunia. Satu tahun berikutnya (1816) sering disebut sebagai tahun tanpa musim panas karena perubahan drastis dari cuaca Amerika Utara dan Eropa akibat debu yang dihasilkan dari letusan Tambora.Akibat perubahan iklim yang drastis ini banyak panen gagal dan kematian ternak di belahan utara bumi. Hal ini menyebabkan terjadinya kelaparan terburuk pada abad ke-19.

3. Gunung Krakatau
    Gunung Krakatau meletus pada Agustus 1883 dengan kekuatan letusan level 6 skala VEI. Letusannya menyembutkan material vulkanik hingga sampai Afrika. Sebagian besar muka bumi gelap selama beberapa hari saat Krakatau meletus. Wilayah Lampung pesisir dan Banten pesisir musnah karena gelombang tsunami hingga 40 meter dan awan panas yang menerjang. Korban jiwa mencapai 36 ribu orang. Daya ledaknya diperkirakan 30 ribu lebih kuat dibandingkan bom atom yang meratakan Hiroshima dan Nagasaki. Suara letusan itu terdengar sampai di Alice Springs, Australia dan Pulau Rodrigues dekat Afrika. Letusan Krakatau menyebabkan perubahan iklim global. Beberapa tahun setelah meledak dan punah, sebuah ledakan terdengar di tengah-tengah Selat Sunda dan disusul tumbuhnya gundukan baru. Gundukan ini terus tumbuh hingga akhirnya menjadi gunung baru dan diberi nama Anak Krakatau. Gunung ini sekarang bersatatus waspada dan terus diamati. Anak Krakatau kini menjadi salah satu gunung api yang diwaspadai.

4. Gunung Galunggung
    Gunung Galunggung tercatat pernah meletus pada tahun 1882 dengan kekuatan letusan level 5 VEI. Letusan menewaskan 4.000 jiwa dan menghancurkan 114 desa, dengan kerusakan lahan ke arah timur dan selatan sejauh 40 km dari puncak gunung. Letusan berikutnya terjadi pada tahun Oktober 1894. Letusan kali ini menghancurkan 50 desa, sebagian rumah ambruk karena tertimpa hujan abu. Letusan terakhir terjadi pada tanggal 5 Mei 1982 disertai suara dentuman, pijaran api, dan kilatan halilintar. Kegiatan letusan berlangsung selama 9 bulan dan berakhir pada 8 Januari 1983.

5. Gunung Merapi
    Gunung Merapi Merapi merupakan gunung berapi di bagian tengah Pulau Jawa dan merupakan salah satu gunung api teraktif di Indonesia. Berada di wilayah Jawa Tengah dan Yogyakarta. Gunung ini punya tingkat keaktifan setiap dua hingga lima tahunan. Merapi juga dikelilingi oleh pemukiman yang cukup padat. Sultan Kraton Yogyakarta sampai harus menunjuk juru kunci gunung yang bisa membaca tanda-tanda merapi untuk memberi peringatan penduduk saat terjadi erupsi. Sejak tahun 1548, gunung ini sudah meletus sebanyak 68 kali. Letusan-letusan Merapi yang dampaknya besar antara lain di tahun 1006, 1786, 1822, 1872, dan 1930. Letusan besar pada tahun 1006 membuat seluruh bagian tengah Pulau Jawa diselimuti abu. Diperkirakan, letusan tersebut menyebabkan kerajaan Mataram Kuno harus berpindah ke Jawa Timur. Letusannya di tahun 1930 menghancurkan 13 desa dan menewaskan 1400 orang. Erupsi terakhir Merapi tahun 2010 bahkan menewaskan juru kuncinya, Mbah Maridjan. Ia tewas di rumahnya di Dusun Kinahrejo akibat awan panas gunung api yang “dirawatnya” selama bertahun-tahun.

6. Gunung Kelud
    Gunung Kelud sejak abad ke-15, Gunung Kelud telah memakan korban lebih dari 15.000 jiwa. Korban terbanyak terjadi pada letusan tahun 1586 di mana erupsi gunung ini merenggut korban lebih dari 10.000 jiwa.

    Pada abad ke-20, Gunung Kelud tercatat meletus pada tahun 1901, 1919, 1951, 1966, dan 1990. Tahun 2007 gunung ini kembali meningkat aktivitasnya. Pola ini membuat para ahli gunung api menyimpulkan, siklus letusan Kelud adalah 15 tahunan.Meski begitu, peningkatan aktivitasnya terus dipantau. Seperti yang terjadi saat ini, Kelud berstatus waspada dari semula aktif normal. Letusan 1919 termasuk yang paling mematikan karena menelan korban 5.160 jiwa , merusak 15.000 ha lahan produktif karena aliran lahar mencapai 38 km, meskipun di Kali Badak saat itu telah dibangun bendungan penahan lahar pada tahun 1905. Letusan terakhir Gunung Kelud terjadi pada November 2007.

Friday, February 14, 2014

Setiap masalah pasti ada jalan keluarnya !


Apapun masalahmu, jangan khawatir pasti ada jalan keluarnya, hanya saja kadang kita kurang pengetahuan tentang hal itu, bagaimana jalan keluarnya ? meminta masukan dari orang lain yang lebih tahu dan berpengalaman, siapa tahu ada yang sedang mengahadapi hal yang sama. Jadilah orang yang terbuka agar kita bisa lebih maju. Tulislah masalahmu di blog ini...........nanti akan diberikan masukan untuk menyelesaikannnya.

Jangan kalah dengan masalah, hadapi masalah itu dan taklukkan agar kita terus melaju untuk mencapai cita-cita yang ingin kita raih. Tidak usah cengeng menghadapionya dan tidak usah cari sasaran lain untuk kekesalan kita. Apalagi lari ke Narkoba dan perbuatan yang tidak terpuji, hal itu hanya akan membuat orang lain menderita dan menambah masalah baru, termasuk orang-orang yang kita cintai. Bersikap dewasa dan tenang adalah jawabannya.

Cara menyelesaikan masalah


Semua orang pasti pernah mengalami atau menghadapi masalah baik yang bisa diselesaikan maupun yang tidak bisa diselesaikan. Masalah yang berat maupun masalah yang ringan,  manusia hidup memang ditakdirkan untuk menghadapi masalah dan orang yang berhasil adalah yang paling bisa menghadapi dan menyelesaikan masalahnya. Apa masalah itu ? masalah adalah sesuatu yang mengganggu pikiran dan emosi kita. Kalau pikiran dan emosi kita tidak terganggu maka itu bukan masalah meskipun menurut orang lain masalah.

Masalah itu ada 2 macam yaitu masalah yang bisa diselesaikan dan masalah yang sukar diselesaikan atau yang tidak bisa diselesaikan. Untuk masalah yang bisa diselesaikan tidak menjadi masalah karena kita bisa menyelesaikannya, sedangkan untuk masalah yang tidak bisa diselesaikan maka perlu cara ,menyelesaikannya, bagaimana caranya ?

Pertama kita harus punya tekad untuk menyelesaikannya, tidak cukup hanya kemauan yang keras, tekad untuk menyelesaikan sampai tuntas. Kedua kita harus punya pengetahuan tentang masalah ini sehingga mungkin kita perlu mendapatkan informasi dari orang lain yang lebih berpengalaman dan mempunyai pengetahuan tentang hal tersebut. Ketiga kita perlu punya skill yang cukup untuk itu, jika tidak maka kita perlu meminta bantuan orang lain untuk menyelesaikannya. Keempat meminta bantuan kepada pihak lain, baik kepada alam atau orang lain, jika kita stress maka perlu bantuan alam dengan berekreasi untuk melihat pemandangan alam yang bisa menyejukkkan dan menenangkan hati atau meminta bantuan orang lain.

Dengan mengetahui cara menyelesaikan masalah maka kita akan mempunyai ketrampilan untuk mengahadapi kehidupan dan selalu optimis dalam menjalankannya.

Tidak ada masalah yang berat !


Banyak orang merasa berat menghadapi berbagai masalah dan selalu tertimpa masalah setiap saat sehingga orang mengatakan bahwa dia selalu bermasalah bahkan dia selalu membuat masalah bagi orang lain. Hal-hal seperti itu menjadi hal buruk bagi seseorang, hal tersebut muncul pada pribadi yang kurang berkualitas.

Mengapa mereka bermasalah ?

1. Tidak pernah mempunyai tujuan jelas dalam hidup.
Seseorang dengan tujuan yang jelas akan mengarahkan hidupnya pada arah tertentu dan selalu optimis dan dinamis dalam hidup dan termotivasi untuk menyelesaikan banyak masalahnya.
2. Cara pandang negatif.
Persepsi yang negatif menghadapi persoalan akan berujung kepada terciptanya masalah baru dan memperuncing masalah dan akhirnya masalah tersebut akan menjadi berat. Jika kita melihat masalah itu positif maka akan ringan menghadapinya.

3. Kemampuan spiritual.
Seseorang yang percaya dan mempunyai keyakinan kepada tuhan akan lebih mudah melihat masalah dan tidak terbebani masalah=masalah kehidupan.

4. Tidak mempunyai keberanian.
Keberanian menghadapi masalah akan menentukan penyelsaian dan berat ringannya masalah, orang yang berani akan cepat dan mudah menyelesaikannya. Keberanian ini bisa dilatih.

Beberapa tip diatas akan membuat kita lebih mudah menghadapi masalah-masalah kehidupan. Semoga membuat kita lebih optimis dalam hidup.

Biografi Tri Rismaharini, Walikota Surabaya.

Tri Rismaharini merupakan Wali Kota Surabaya wanita pertama yang menjabat untuk periode 2010-2015. Sebelum menjabat sebagai wali kota, ia menduduki posisi sebagai Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP). Di bawah kepemimpinannya sebagai Kepala DKP hingga wali kota saat ini, Surabaya menjadi kota yang bersih dan asri. Bahkan kota yang mendapat sebutan Kota Pahlawan ini berhasil meraih kembali Piala Adipura 2011 untuk kategori kota metropolitan setelah lima tahun berturut-turut tak lagi memperolehnya.

Wanita yang akrab disapa dengan nama Risma ini berada di bawah naungan Partai Demokrat Indonesia Perjuangan (PDIP). Ia terkenal sebagai sosok wanita yang tegas dan tak kenal kompromi dalam menjalankan tugasnya. Bahkan karena sikapnya tersebut, sebagian pejabat di DPRD pernah berusaha untuk mendepak Risma dari jabatan Wali Kota Surabaya. 

Pada tanggal 31 Januari 2011, Ketua DPRD Surabaya  Whisnu Wardhana menggunakan hak angketnya untuk menurunkan Risma dari posisinya sebagai wali kota. Ia beralasan bahwa Risma telah melanggar Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) nomor 16/2006 tentang prosedur penyusunan hukum daerah dan Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 yang telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2008. Ia dianggap melanggar karena ia tidak melibatkan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dalam membahas maupun menyusun Peraturan Wali Kota Surabaya (Perwali) Nomor 56 tahun 2010 yang mengatur tentang perhitungan nilai sewa reklame dan Perwali Nomor 57 tentang perhitungan nilai sewa reklame terbatas di kawasan khusus kota Surabaya yang menaikkan pajak reklame menjadi 25%. Enam dari dari tujuh fraksi politik yang ada di dewan, termasuk PDIP yang mengusungnya, mendukung keputusan ini. Hanya fraksi PKS yang menolak dengan alasan belum cukup bukti dan data. Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi menilai alasan pemakzulan Risma terlalu mengada-ada. 

Ia pun menegaskan bahwa Risma tetap menjabat sebagai Wali Kota Surabaya. Beredar kabar bahwa keputusan memberhentikan Risma dikarenakan banyaknya kalangan DPRD Kotamadya Surabaya yang tidak senang akan keputusan Risma menolak keras pembangunan tol tengah Kota Surabaya dan lebih memilih meneruskan proyek frontage road dan MERR-IIC (Middle East Ring Road) yang akan menghubungkan area industri Rungkut hingga ke Jembatan Suramadu via area timur Surabaya.

Wanita kelahiran 20 November 1961 ini menjadi salah satu nominasi wali kota terbaik di dunia, 2012 World Mayor Prize, yang digelar oleh The City Mayors Foundation. Ia terpilih karena segudang prestasi yang sudah ia torehkan selama menjabat sebagai Wali Kota Surabaya. Ia dinilai berhasil menata kota Surabaya menjadi kota yang bersih dan penuh taman. Salah satu buktinya adalah pemugaran Taman Bungkul di tengah kota. 

Dulunya, taman tersebut tidak layak disebut taman, namun kini Taman Bungkul menjadi taman terbesar dan terkenal di kota Surabaya. Selain itu, ia juga telah berperan besar dalam membangun pedestrian bagi pejalan kaki dengan konsep modern di sepanjang jalan Basuki Rahmat yang kemudian dilanjutkan hingga jalan Tunjungan, Blauran, dan Panglima Sudirman. Di bawah kepemimpinannya pula, ia sukses mengantarkan Surabaya memperoleh penghargaan Adipura di tahun 2011. Risma menjadi kandidat wali kota terbaik dunia asal Indonesia bersama dua orang lainnya, yaitu Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo dan Wali Kota Solo Joko Widodo.

PENDIDIKAN
SMP Negeri X Surabaya (1976)
SMU Negeri V Surabaya (1980)
S-1 Arsitektur Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya (ITS) (1987)
S-2 Manajemen Pembangunan Kota Surabaya ITS (2002)

KARIR
Kepala Seksi Tata Ruang dan Tata Guna Tanah Bappeko Surabaya (1997-2000)
Kepala Seksi Pendataan dan Penyuluhan Disbang (2001)
Kepala Cabang Dinas Pertamanan (2001)
Kepala Bagian Bina Bangunan (2002)
Kepala Bagian Penelitian dan Pengembangan (2005)
Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan (2010)
Wali Kota Surabaya (2010-2015)

Tri Rismaharini di Mata Najwa!

JAKARTA, KOMPAS.com — Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini menarik perhatian warga media sosial saat tampil dalam acara Mata Najwa di Metro TV, Rabu (12/2/2014) malam. Kata kunci "Bu Risma" menjadi "Indonesia trending topic" atau topik yang banyak diperbincangkan warga Indonesia di Twitter.

Di acara tersebut, Najwa Shihab, pemandu acara, mengorek seputar isu pengunduran diri Risma sebagai Wali Kota Surabaya. Meski tak menjawab lugas, Risma menunjukkan kesan melalui ekspresi wajahnya bahwa ia menghadapi tekanan terkait tanggung jawabnya sebagai Wali Kota.

Risma sempat menangis saat bertutur tentang kisah anak-anak yang menjadi pekerja seks komersial di kawasan Dolly, Surabaya. Sambil terisak, Risma tak kuasa menjawab pertanyaan Najwa tentang apa yang terjadi dengan remaja perempuan yang ia jumpai di sana.

"Saya tidak tega," katanya terbata. Air matanya menetes.

Risma kembali tak menjawab secara lugas ketika Najwa kembali melontarkan pertanyaan mengapa Risma punya keinginan mundur sebagai Wali Kota. Ia hanya terdiam. Wajahnya terlihat murung. Ia bahkan tak berani berjanji untuk mengurungkan niatnya mundur.

Penampilan Risma mengundang perbincangan di Twitter. "Warga twitterland" menyuarakan simpati dan dukungan kepada Risma agar tak mundur sebagai Wali Kota.

Akun @InfinitySby, berkicau, "Merinding, dan meneteskan air mata lht bu Risma di @MataNajwa."

Akun @muntasir92 menulis, "Bu Risma walikota dengan puluhan penghargaan, penuh dedikasi, tulus.. Tapi ada aja yang mau lengserin..."

Akun @farahsanib menyuarakan dukungan, "Jangan pernah menyerah Bu Risma, warga Surabaya masih semangat mendukungmu! #SaveRisma."

Akun @graceerb memberikan semangat, "bu risma, the bravest people ever. semangat buuuuk."

Malam ini, sosok Risma seperti menyedot perhatian seperti diungkap akun @lyla_aku, "banyak juga warga indonesia yang respect bu risma... Luar biasa."

Risma menarik perhatian publik setelah dipandang berhasil mengubah Kota Surabaya yang semula dikenal kotor dan panas menjadi asri dan bersih. Di bawah kepemimpinannya, Surabaya meraih sejumlah penghargaan internasional, seperti "The 2013 Asian Townscape Sector Award" dari PBB untuk Taman Bungkul Surabaya.

Risma juga menjadi sorotan internasional. Namanya masuk sebagai kandidat wali kota terbaik dunia pada 2012 bersama Joko Widodo yang saat itu menjadi Wali Kota Surakarta.

Sejak kabar kemunduran Risma merebak beberapa waktu lalu, muncul gerakan di media sosial Twitter dengan tagar saverisma (#saverisma).

Wednesday, February 12, 2014

Fakta tentang sifat sombong.

Pernahkah anda menyadari sifat sombong ini ? mungkin ya karena anda sangat mudah menilai orang lain dari pada diri sendiri. Ketika menilai diri sombong menjadi hal yang sulit untuk dipahami karena ternyata menilai diri-sendiri lebih sulit dari pada menilai orang lain.

Sifat sombong ini terlihat dalam tindakan seseorang karena meremehkan orang lain, merasa lebih tinggi dari orang lain, merasa lebih untung dan meninggikan diri sendiri, sebagian memperlihatkannya dengan arogansi dan percaya diri berlebihan  dan lain-lain bentuk praktek kesombongan. Apa hal yang perlu diketahui tentang rasa sombong ini ?

1. Sombong itu penyakit hati.

Banyak penyakit hati yang dimiliki oleh manusia, seperti dengki, iri, pamer, bangga diri, fitnah, pamer, termasuk sombong. Jika hati seseorang sudah terjangkit penyakit ini maka hal itu akan mempengaruhi semua gerak dan aktivitas lahir dan batinnya, baik pikiran dan perasaannya. Seseorang dengan penyakit hati ini akan berefek pada sikap perilaku mereka yang bermasalah dengan orang lain. Ukuran orang bijak adalah hapusnya penyakit hati ini.

2. Ciri terhapusnya amal perbuatan di mata tuhan.

Hapusnya amal seseorang ini dijelaskan dalam semua kitab suci agama manapun, bahwa seseorang yang mempunyai sifat sombong amal kebaikannya akan dihapus oleh tuhan meskipun kesombongannya kecil sebesar atom. Makna hakikat dari hal ini adalah yang boleh sombong itu hanya tuhan bukan manusia.

3. Sifat sombong akan membawa bencana.

Efek dari kesombongan yang lain adalah sikap arogan dan semena-mena kepada orang lain, hal seperti ini akan membawa kepada kekacauan dan perselisihan antar manusia. Kerusakan di bumi dan dilangit karena ulah manusia karena dia tidak menyadari bahwa kebisaannya sebenarnya dari tuhan maka seharusnya dia memuji tuhan.

Friday, February 7, 2014

LISA " Face off"

TEMPO.CO, Surabaya - Ketua tim bedah plastik face-off terhadap Siti Nurjazila alias Lisa, Sjaifuddin Noer, memastikan luka operasi pasiennya tersebut aman untuk jangka panjang. "Lukanya aman, apalagi tidak ada infeksi," kata Sjaifuddin kepada Tempo, Kamis, 6 Februari 2014.

Setelah menjalani operasi rekonstruksi 17 kali, kata Sjafrudin, wajah Lisa sudah berada dalam kondisi terbaiknya. Sakit yang dirasakan juga semakin berkurang. Hanya, diakui Sjaifuddin, jaringan parut pada wajah Lisa masih perlu dikontrol. 

Wajah Lisa kini sudah mendekati 75 persen normal. Menurut Sjaifuddin, wajah Lisa tidak bisa kembali seperti sediakala karena luka akibat siraman air keras oleh suaminya sendiri, Mulyono, sangat parah. Kendati demikian, tidak ada pantangan bagi Lisa untuk memakai jenis kosmetik. Bahkan Lisa juga tetap bisa melakukan perawatan muka seperti facial. "Facial bisa, tapi ya tidak bisa ke salon. Facial-nya harus ke dokter kulit di rumah sakit," kata Sjaifuddin.

Karena itu, meski memperbolehkan Lisa pulang, Sjaifuddin memintanya tetap menyediakan waktu minimal dua kali seminggu untuk bertemu dengan tim dokter. Dalam waktu dekat, Lisa memang akan meninggalkan Graha Rawat Inap Utama Rumah Sakit Umum Daerah dr Soetomo. Di tempat itu Lisa menjalani proses operasi selama tujuh tahun. Namun tim dokter tidak akan melepaskan Lisa begitu saja. "Lisa masih harus kontrol dan konsultasi," kata Sjaifuddin.

Operasi, kata Sjaifuddin, masih mungkin dilakukan lagi untuk memperbaiki wajah Lisa. Tapi hal ini tergantung pada keluhan ataupun kemauan Lisa.

Lisa  mengaku tak keberatan bila harus menjalani operasi lagi, terutama untuk memperbaiki dagu dan lehernya. Selain itu, perempuan 30 tahun ini juga ingin membuat alisnya lebih terlihat permanen. "Mungkin nanti ada operasi lagi, tapi cuma perbaikan di dagu sama mau membuat alis," kata Lisa.

Tokoh-tokoh yang paling banyak dicari saat ini !


Siapa saja tokoh yang banyak dicari pembaca dalam sepekan terakhir? Dan apa yang membuat mereka banyak dicari? Berikut fotonya.


6. Basuki Tjahaja Purnama  
Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) di ruang kerjanya, Balai Kota Jakarta, Senin, 20 Januari …

Wakil Gubernur DKI Jakarta ini sering mengeluarkan komentar pedas. Kali ini, ia banyak dicari soal relokasi warga yang tinggal di daerah langganan banjir, Kampung Pulo. “Sampai kiamat, Kampung Pulo akan banjir terus,” katanya.


5. Anggoro Widjojo 
Buronan KPK Anggoro Widjojo (kanan) dikawal penyidik KPK dan petugas kepolisian tiba di Gedung KPK, Jakarta, Kamis …


Sehari sebelum Tahun Baru Cina, buronan terkait kasus korupsi Sistem Komunikasi Radio Terpadu (SKRT) di Departemen Kehutanan ini ditangkap. Tampak sedikit berbeda, pengacara Anggoro membantah kliennya melakukan operasi plastik untuk menghindari aparat. Dari kasusnyalah dukungan publik terhadap KPK mulai menguat akibat kontroversi cicak-buaya. Rekaman pembicaraannya dalam mengatur kasus di kepolisian sempat diperdengarkan di Mahkamah Konstitusi.



4. Francois Hollande
TEL AVIV, ISRAEL - NOVEMBER 17: French President Francois sits next to his companion Valerie Trierweiler on his …


Skandal Presiden Prancis ini berawal saat ia masuk ke sebuah apartemen untuk berduaan dengan aktris Julie Gayet. Pasangan hidup Hollande, ibu negara Valerie Trierweiler pun sempat dirawat di rumah sakit mengetahui perselingkuhan Hollande. Hubungan pasangan ini akhirnya tak bertahan.



3. Angel Lelga
Artis Angel Lelga (kiri) berbincang dengan pedagang buah di Pasar Katasura, Sukoharjo, Jateng, Rabu (8/1). Angel …


Keputusan Angel Lelga untuk menjadi caleg lewat partai PPP sudah menuai kontroversi sendiri. Namun, kontroversi itu makin menguat setelah beredar gambar tubuh telanjang seorang perempuan dengan logo grup band Slank dan tulisan 'Virus'. Angel mengakui foto tubuh itu adalah fotonya dari 15 tahun lalu.  



2. Anas Urbaningrum
Tersangka kasus Proyek Hambalang Anas Urbaningrum (tengah) memberikan keterangan usai diperiksa KPK, Jakarta, Rabu …


Publik banyak yang menunggu pengungkapan kasus Hambalang dari Anas Urbaningrum. Pekan ini, ia menjadi tokoh kedua paling banyak dicari karena perkataannya soal Ibas. "Seandainya saya SBY, saya akan mengantar sendiri Mas Ibas ke KPK," kata Anas seperti dikutip dari pengacaranya, Firman Wijaya.



1. Airin Rachmi Diany 
Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany tampak menangis setelah menjenguk suaminya, Chaeri Wardana, yang …

Wali Kota Tangerang Selatan ini menjadi tokoh politik paling banyak dicari sepekan terakhir terkait penyitaan aset milik suaminya yang dilakukan oleh KPK. Tubagus Chaeri Wardana memiliki pom bensin, kos-kosan, tiga Toyota Kijang Innova, satu Mitsubishi Pajero, dan satu Honda CRV. Tak hanya itu, ada juga, Nissan GTR, Bentley, Lamborghini, Rolls Royce, dan Ferrari.

Monday, February 3, 2014

8 Universitas terbaik dunia.


Berikut ini adalah 8 universitas terbaik dunia , angka menyatakan rangking

8. University of Chicago (USA)

University of Chicago atau "U of C" atau "UC" atau "UChicago" adalah universitas swasta yang berada di Chicago, Illinois, Amerika Serikat. Fokus utama Universitas ini adalah program pascasarjana dari berbagai disiplin ilmu yang dibagi menjadi empat divisi. Universitas ini memiliki kira-kira 5000 mahasiswa yang masih terdaftar dari total 15,000 mahasiswa yang pernah mengeyam pendidikan disini.

7. Yale University (USA)

Berlokasi di New Haven, Connecticut. Yale University adalah universitas milik swasta yang telah berdiri dari 1701. Mengedepankan pendidikan melalui riset, universitas Yale merupakan lembaga pendidikan tertua ketiga di Amerika Serikat yang masih berdiri.

6. Imperial College London (UK)
Imperial College London adalah universitas yang mengkhususkan diri di bidang sains, teknik, kedokteran dan bisnis. Sebelum 2007 universitas adalah milik pemerintah dan akhirnya benar-benar berdiri secara independen pada peringatan 100 tahun berdirinya.

5. University of Oxford (UK)
University of Oxford memiliki sejarah dan kredibilitas yang sangat panjang dimana universitas ini adalah universitas tertua di dunia yang menggunakan bahasa inggris dan menjadi universitas tertua kedua di dunia.

Berdiri sejak 1096, awal popularitasnya meningkat pesat pada 1167 ketika raja Henry II Melarang pelajar Inggris untuk menuntut ilmu di prancis tepatnya Universitas Paris sebagai akibat dari hubungan kedua kerajaan (Inggris dan Prancis) yang kian renggang karena konfrontasi fisik.

4. UCL (University College London)

University College London (UCL) adalah sebuah universitas riset publik yang terletak di London, Inggris, dan perguruan tinggi konstituen tertua dan terbesar dari Federal University of London. Berdiri dari 1826, Universitas ini adalah universitas pertama di inggris raya yang menerima mahasiswa tanpa melihat latar belakang golongan.

3. Harvard University (USA)
Berlokasi di di Cambridge, Massachusetts, Amerika Serikat dan berdiri pada 1636 adalah universitas tertua di Amerika Serikat. Harvard sebagaimana kita telah ketahui merupakan salah satu pencetak manusia-manusia paling berpengaruh di dunia saat ini jadi hal yang tidak masuk akal jika masih meragukan sekolah tinggi ini.

2. University of Cambridge (UK)
University of Cambridge adalah universitas yang memfokuskan pada pendidikan riset. sesuai namanya tentu saja universitas ini berada di Cambridge, Inggris. Ia juga adalah universitas tertua nomor empat di dunia.

1. Massachusetts Institute of Technology (USA)
Massachusetts Institute of Technology atau sering disingkat dengan MIT adalah sebuah universitas riset swasta yang berlokasi di Massachusetts, Amerika Serikat. MIT memiliki lima sekolah dan satu perguruan, berisi total 32 departemen akademik, dengan penekanan kuat pada ilmiah, teknik, serta riset dan teknologi. inilah universitas terbaik di dunia tahun ini.

100 rangking Universitas terbaik 2014



Terbaru 2014 versi Webometrics.
Ranking
Rank
Dunia
Universitas
Presence Rank
Impact Rank
Openness Rank
1
600
Institute of Technology Bandung
416
195
557
2
640
Universitas Gadjah Mada
216
238
701
3
653
University of Indonesia
114
357
113
4
1084
Universitas Padjadjaran
1292
408
618
5
1165
Gunadarma University
365
212
15
6
1254
Brawijaya University
810
647
203
7
1290
Bogor Agricultural University
494
1040
174
8
1360
Petra Christian University
536
442
103
9
1404
(3) Airlangga University
284
1101
106
10
1455
Diponegoro University
704
981
430
11
1557
Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya
687
549
11264
12
1584
Universitas Pendikan Indonesia / Indonesia University of Education
385
538
285
13
1620
Institut Teknologi Sepuluh Nopember
544
1207
126
14
1647
Universitas Muhammadiyah Yogyakarta
1568
365
646
15
1701
Universitas Sumatera Utara
798
665
319
16
1719
STISI Telkom
1691
443
381
17
1819
Universitas Esa Unggul
4036
430
4176
18
1828
Universitas Sriwijaya
660
606
78
19
1850
Universitas Sebelas Maret
855
752
1570
20
1858
Universitas Islam Indonesia
732
609
231
21
1866
Universitas Mercu Buana
1548
554
729
22
2172
Universitas Nusa Cendana
4245
650
16039
23
2384
Universitas Negeri Malang
647
1616
70
24
2480
Universitas Muhammadiyah Surakarta
615
1226
652
25
2524
Universitas Hang Tuah
4566
1013
12276
26
2554
Hasanuddin University
1695
2193
1611
27
2577
Andalas University
2706
1642
747
28
2670
Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Jakarta
3177
1317
1722
29
2727
Institut Sains & Teknologi Akprind
6307
1282
5507
30
2778
Bina Nusantara BINUS University
674
1730
46
31
2784
Sekolah Tinggi Informatika dan Komputer Indonesia
4102
1284
12156
32
2882
Universitas Darussalam Ambon
8119
1312
15785
33
2919
Universitas Pendidikan Ganesha
2766
1516
8606
34
2932
Maranatha Christian University
4085
1624
1665
35
2950
Universitas Muhammadiyah Malang
187
2065
9
36
2960
Universitas Negeri Jakarta
3392
1488
12659
37
3015
Universitas Udayana
3069
2513
2276
38
3204
Yogyakarta State University
1616
2084
755
39
3230
Universitas Jenderal Soedirman
1550
1988
4080
40
3236
Institut Teknologi Nasional
8844
1767
11906
41
3247
Universitas Negeri Semarang
1089
2219
359
42
3282
Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang
1272
2196
654
43
3448
Universitas Lampung
3010
3548
2192
44
3476
Informatics and Computer College Stmik Amikom
2817
2326
1375
45
3483
Universitas Surabaya
3730
3235
3967
46
3592
Sekolah Tinggi Seni Indonesia Bandung
7183
2132
15210
47
3609
Indonesia University of Computer UNIKOM
707
2818
197
48
3714
STMIK MDP & STIE MDP
3758
2630
1818
49
3758
Institut Teknonogi Medan
7165
2191
19049
50
3827
Universitas Riau
2844
4586
3077
51
3876
Universitas Syiah Kuala
5196
4929
5548
52
3881
Politeknik Negeri Malang
2916
2693
8813
53
3892
Institut Agama Islam Negeri Sunan Ampel
2489
2972
1087
54
3947
Widya Manadala Catholic University
9323
5665
12757
55
4030
STIKOM Surabaya
4894
2928
4886
56
4061
Ahmad Dahlan University
1907
3124
3060
57
4093
Universitas Jember
2525
4326
5613
58
4159
Institut Teknologi Telkom (Sekolah Tinggi Teknologi Telkom)
1051
3334
2751
59
4267
Universitas Terbuka
3325
4126
3396
60
4537
Universitas Narotama
2455
3934
569
61
4648
Universitas Wijayakusuma Purwokerto
12090
3274
16971
62
4667
Universitas Negeri Papua
8168
4936
8070
63
4704
Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta
4028
3856
3136
64
4778
Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta
3478
4074
1508
65
5173
(1) Electronic Engineering Polytechnic Institute of Surabaya
2453
4504
2996
66
5210
Universitas Negeri Surabaya
206
5534
2
67
5230
Universitas Katolik Parahyangan
3089
5820
7159
68
5366
Universitas Negeri Padang
1956
4682
4951
69
5489
Duta Wacana Christian University
200
4855
7172
70
5578
Universitas Al Azhar
6800
4478
14014
71
5635
Widya Karya Catholic University
5703
4277
19049
72
6131
Universitas Katolik Soegijapranata
4865
5517
2454
73
6290
Universitas Negeri Makassar
4362
5541
6771
74
6341
Universitas Sam Ratulangi
4371
6776
3450
75
6413
Syarif Hidayatullah State Islamic University Jakarta
310
6234
1984
76
6448
Universitas Lambung Mangkurat
2817
6821
7385
77
6454
Universitas Dian Nuswantoro
3026
5767
7797
78
6639
Universitas Trisakti
5399
6928
7731
79
6728
Atma Jaya Yogyakarta University
7321
6035
4840
80
6738
Universitas Negeri Medan
3122
8169
764
81
6773
Universitas Muslim Indonesia
5542
5669
16826
82
6828
Universitas Mulawarman
5624
7974
14321
83
6880
Universitas Bengkulu
4475
7234
8734
84
6888
Universitas Pasundan
2491
6444
4111
85
6896
Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta
3627
6468
2712
86
6958
Universitas Kuningan
4455
6345
6489
87
7013
Universitas Muhammadiyah Jakarta
1813
5983
17150
88
7193
Universitas Kristen Satya Wacana
2495
6970
2078
89
7201
Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim
9051
6366
11091
90
7305
Universitas Tarumanagara
4659
6957
2291
91
7314
Universitas Darma Persada
7165
6607
9604
92
7553
Islamic University of Sultan Agung
3273
7064
7200
93
7561
Universitas Paramadina
2766
6961
10455
94
7630
Universitas Pancasila
4841
7082
7401
95
7644
Universitas Widyatama
4085
7343
3031
96
7799
Universitas Muhammadiyah Purworejo
9656
6940
13427
97
7833
Universitas Sanata Dharma
1752
7663
3167
98
7907
Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur
3771
7690
2088
99
7970
Sekolah Tinggi Akuntansi Negara
13256
6812
19049
100
8067
Universitas Bangka Belitung
6665
7479
10354











.