Monday, November 18, 2013

Cara mengatur waktu


Manajemen waktu adalah cara menatur waktu yang kita miliki secara efektif dan efisien agar bermanfaat untuk keberhasilan tujuan kita. Efektif artinya penyusunan waktu yang akan menyebabkan tercapainya tujuan yang telah ditetapkan, sedang efisien adalah pemakaian waktu,tenaga.biaya yang lebih sedikit untuk mencapai tujuan.

Banyak orang tidak bisa memakai waktu yang tersedia untuk dirinya, banyak yang memakainya dengan tidak efisien, hal itu terjadi karena kita biasanya tidak fokus kepada sasaran yang kita tuju tetapi banyak terpengaruh oleh hal lain. Akhirnya banyak waktu terbuang sia-sia tidak jelas dan menjadi penyebab kegagalan. Bagaimana cara mengaturnya ?

Pertama kita harus menetapkan tujuan yang ingin kita capai dalam hidup ini, kemudian memilah kegiatan yang penting dan kegiatan yang tidak penting. Kegiatan penting adalah semua kegiatan yang terkait atau berhubungan dengan tujuan kita, sedang yang tidak penting adalah sebaliknya. Kedua membedakan mana kegiatan yang genting dan tidak genting, genting adalah semua kegiatan yang mendesak untuk segera dikerjakan sedangkan tidak genting adalah kegiatan yang tidap perlu segera tetapi bisa ditunda pengerjaannya.

Hal pertama yang harus didahulukan adalah waktu yang penting dan genting yang biasanya sifatnya mendesak segera dan sifatnya penting karena berhubungan dengan tujuan, atau hal-hal darurat yang perlu penanganan segera yang bentuknya biasanya masalah yang muncul dihadapan kita dan memerlukan kecepatan untuk menyelesaikannya.

Kedua adalah waktu yang penting tetapi tidak genting. Hal tersebut dinomor duakan karena sifatnya tidak mendesak tetapi berhubungan dengan tujuan. kegiatan-kegiatan berupa perencanaan tujuan dan kegiatan yang berhubungan dengan tujuan sangat penting dilakukan agar tidak terjadi masalah. Kegiatan-kegiatan pro aktif atau antisipasi ini sangat penting dalam proses perjalanan mencapai tujuan.

Ketiga adalah waktu yang tidak penting dan genting adalah kegiatan yang memerlukan penanganan segera tetapi tidak berhubungan dengan tujuan kita atau tidak langsung berhubungan atau menentukan tujuan tetapi bersifat darurat. hal tersebut akan banyak merugikan diri sendiri dan srannya agar segera ditinggalkan.

Keempat adalah waktu tidak penting dan tidak juga genting artinya waktu ini sebagai pelarian saja dari masalah-masalah yang kita hadapi. Tidak penting karena tidak berhubungan dengan tujuan dan tidak genting karena tidak perlu penanganan segera. Menonton TV berlebihan, rekreasi berlebihan, cangkruan, membaca berlebihan dan sebagainya lebih baik ditinggalkan karena hanya akan menghabiskan waktu sia-sia.

Tinggalkan waktu ketiga dan keempat jika ingin berhasil dan sibukkan dengan waktu kedua agar tujuan berhasil.

No comments:

Post a Comment