Friday, July 12, 2013

Cita-cita tinggi adalah ukuran kualitas manusia !

Pernahkah anda bertemu dengan orang yang penuh motivasi, semangt tinggi, mengebu-gebu dan suka menceritakan apa yang diinginkannya di masa depan ? kita kadang terinspirasi dengan orang-orang yang penuh semangat dan mempunyai cita-cita tinggi dan atmosfir motivasinya menular kepada lingkungannya.

Cita-cita adalah keinginnan seseorang dan hal yang ingin dicapainya dimasa depan yang hari ini belum dimilikinya. Cita-cita ini berbeda tiap orang tergantung orientasi hidupnya, tujuan hidupnya, pengetahuan dan wawasan yang dimilikinya. Cita-cita ini bisa berubah-ubah sesuai dengan informasi dan keyakinan seseorang. Cita-cita ada yang rendah dan tinggi, ada yang jahat dan mulia, ada yang buruk dan baik dan ada salah dan benar. Cita-cita tinggi adalah karunia tuhan yang tidak semua orang memilikinya.

Orang-orang besar mempunyai cita-cita besar dan dia dilahirkan untuk hal-hal besar, itu yang dikatakan bakat dan takdir. Orang-orang kecil mempunyai cita-cita kecil dan jiwa kerdil dan penakut karena tidak berani menanggung resiko. Konsep diri adalah kebanggaan terhadap diri dan hal tersebut akan banyak mempengaruhi cita-cita seseorang.

Dunia berubah karena satu dua orang mempunyai cita-cita mulia dan berpengaruh besar pada perkembangan  kehidupan manusia, kegigihan dan keuletannya menghasilkan sesuatu yang bermanfaat bagi kehidupan manusia di sunia bahkan di akhirat. Cita-cita yang tinggi memang mencerminkan kualitas manusia.

No comments:

Post a Comment